Shallom sahabat online TK Strada Santa Clara, apa kabarnya hari ini? Semoga kita semua selalu dilindungi, diberkati dan dalam keadaan sehat ya. Kita berjumpa kembali dalam berita online tentang kegiatan di sekolah TK Strada Santa Clara. Dalam rangka HUT Strada ke 99 tahun yang jatuh pada 24 Mei 2023 para siswa/ siswi di TK Strada Santa Clara mengikuti berbagai macam lomba mulai tingkat cabang dan pusat.

Sahabat online TK Strada Santa Clara yuk mari kita sedikit mengenal sejarah berdirinya sekolah-sekolah Perkumpulan Strada yang berdiri sejak tahun 1924. Titik awal peristiwa itu berkenaan langsung dengan seorang tokoh, yakni Santo Ignatius Loyola (pendiri Serikat Yesus). Santo Ignatius bersama teman-temannya sering mengunjungi suatu kapel kecil yang terkenal karena suatu lukisan Santa Maria yang menggendong Putra-Nya. Oleh rakyat di Roma lukisan itu dihormati sebagai Maria della Strada, yang berarti ‘Maria penuntun jalan,’ atau juga disebut ‘Dipamarga’ atau ‘Marganingsih.’ Nama yang bermakna, karena oleh keteladanan dan restu Bunda Maria kehidupan umat beriman dituntun kepada Yesus – melalui Maria sampailah kepada Yesus : Per Mariam ad Iesu.

Santo Ignatius Loyola sangat menyayangi lukisan ’Madonna’ itu dan sering mempersembahkan Misa di kapel itu. Pada tahun 1542 kapel itu diberikan kepada Serikat Yesus oleh Paus Paulus III sebagai Gereja Yesuit yang pertama. Ketika kapel itu menjadi terlalu kecil, kemudian pada tahun 1575 diganti dengan Gereja Nama Kudus Yesus yang megah dengan lukisan Santa Maria della Strada yang mendapat tempat kehormatan di gereja induk Serikat Yesus itu. Santa Maria della Strada adalah penuntun jalan hidup  karena melalui Santa Maria, kita semua sampai kepada Yesus. Berkat pertolongan Santa Maria della Strada ini pula peziarahan Perkumpulan Strada terus melaju mengarungi ‘samodra kehidupan’ yang berlangsung tanpa henti sampai sekarang walau tantangan menghadang. Maka ”Strada” dipilih sebagai pelindung karya pendidikan perekolahan di bawah Perkumpulan Strada.

Pada perayaan HUT Perkumpulan Strada ke 99 tahun ini, Perkumpulan Strada mengadakan berbagai macam kegiatan seperti lomba antar sekolah tingkat cabang hingga lomba tingkat Perkumpulan Strada seperti lomba loostpart, senam P5 dan puisi.

Terima kasih kepada para pemenang lomba yang sudah berjuang bersama mewakili sekolah TK Strada Santa Clara, yang dengan semangat penuh berlatih bersama-sama supaya dapat memberikan yang terbaik bagi TK Strada Santa Clara. Kami juga mengucapkan banyak terima kasih kepada para ibu guru dan bapak-ibu guru pelatih sudah melatih, menuntun dan membimbing anak-anak hebat hingga bisa memberikan yang terbaik bagi sekolah tercinta. Tuhan Yesus memberkati. Salam AMDG.

Foto pemenang lomba tingkat cabang dalam rangka HUT Perkumpulan Strada ke 99 tahun

Info PMB 2022/2023 : JL. Bhayangkara No. 38, Tugu Utara, Koja, Jakarta Utara

Call Center : 021-435.7209 / 0812-1995-5593

Youtube : TK Strada Santa Clara

Instagram : @tksantaclara

Ibadat singkat perayaan HUT Perkumpulan Strada ke 99 tahun
Sebarkan artikel ini